STUNTING DI INDONESIA: KONSEP, SEBARAN WILAYAH, DAN KEBIJAKAN PENANGANAN

Authors

  • Kikin Windhani
  • Fajar Hardoyono
  • Dicky Satria Ramadhan
  • Anzar Alfat Firdaus

Keywords:

stunting, wilayah, kebijakan penanganan

Abstract

Stunting merupakan salah satu tantangan pembangunan sumber daya manusia yang masih dihadapi Indonesia hingga saat ini. Tingginya prevalensi stunting tidak hanya berdampak pada kesehatan fisik anak, tetapi juga berimplikasi jangka panjang terhadap perkembangan kognitif, produktivitas ekonomi, dan kualitas kehidupan masyarakat di masa depan. Oleh karena itu, penanganan stunting tidak dapat dipahami semata-mata sebagai isu kesehatan, melainkan sebagai persoalan multidimensi yang melibatkan aspek sosial, ekonomi, lingkungan, budaya, dan tata kelola kebijakan publik.

Buku ini disusun dengan tujuan untuk memperkaya khazanah literatur ilmiah terkait stunting di Indonesia, sekaligus menjadi bahan rujukan bagi akademisi, peneliti, mahasiswa, praktisi kesehatan, pembuat kebijakan, serta pemangku kepentingan lainnya yang terlibat dalam upaya percepatan penurunan stunting. Pembahasan dalam buku ini mencakup konsep dan dampak stunting, faktor penyebab yang beragam, analisis sebaran stunting antarwilayah, serta evaluasi kebijakan dan program penanganan stunting yang telah diterapkan di Indonesia.

ISBN: 978-634-262-132-5

Downloads

Published

2026-01-21

How to Cite

Windhani, K. ., Hardoyono, F., Ramadhan, D. S., & Firdaus, A. A. (2026). STUNTING DI INDONESIA: KONSEP, SEBARAN WILAYAH, DAN KEBIJAKAN PENANGANAN. Penerbit Tahta Media, 1(1). Retrieved from https://tahtamedia.co.id/index.php/issj/article/view/1847

Issue

Section

Katalog Buku