OPTIMALISASI GOOGLE WORKSPACE FOR EDUCATION UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN DIGITALISASI GURU
Keywords:
GOOGLE_WORKSPACE, DIGITALISASI, EDUCATIONAbstract
Di era revolusi industri 4.0 dan masyarakat 5.0, peran teknologi digital sangat dominan, sehingga kemampuan guru untuk memanfaatkan teknologi menjadi penting dalam menciptakan pembelajaran yang interaktif, efektif, dan relevan. Google Workspace for Education sebagai platform teknologi pendidikan telah menyediakan berbagai alat yang bermanfaat untuk meningkatkan efektivitas pembelajaran dan memudahkan kolaborasi antara pendidik dan peserta didik. Buku ini dirancang untuk membantu para guru memahami dan mengoptimalkan penggunaan berbagai aplikasi dalam Google Workspace for Education, termasuk Google Drive, Google Docs, Google Sheets, Google Slides, Google Classroom, dan Google Forms, sehingga mereka dapat mengelola pembelajaran dengan lebih mudah dan efisien.
Buku ini terdiri dari beberapa bab yang dirancang secara sistematis, mulai dari pengenalan dasar Google Workspace hingga strategi implementasinya dalam kegiatan pembelajaran. Setiap bab dilengkapi dengan panduan praktis, ilustrasi langkah demi langkah, serta contoh penerapan dalam konteks pembelajaran nyata. Diharapkan, dengan mempelajari buku ini, para guru dapat meningkatkan keterampilan digital mereka secara mandiri dan lebih percaya diri dalam memanfaatkan teknologi untuk mendukung proses pembelajaran.
ISBN: 978-623-147-621-0

Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Aufa Maulida Fitrianingrum, Kamaruddin Kamaruddin, Parno Sumanro Mahulae, Mellyatul Aini

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.